Layanan SIGeLATIK
- resa septy
- 26 Maret 2021
- 10:42am
- Teknologi
- 578 kali dilihat
SAMARINDA - Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Prov Kaltim Muhammad Faisal didampingi Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Dianto menjelaskan bahwa kedepannya jika OPD-OPD mengalami gangguan terkait IT, maka dapat langsung berkoordinasi dengan Diskominfo. .
Hal ini diutarakan oleh Faisal dalam Rapat Koordinasi bersama OPD dilingkup Pemprov Kaltim, bertempat di ruang WIEK Kantor Diskominfo Kaltim baru-baru ini.
Peningkatan pelayanan kepada masyarakat terhadap Teknologi Informatika (TI) terus dimaksimalkan oleh Diskominfo Kaltim. Peningkatan pelayanan tersebut dilakukan melalui koordinasi secara bertahap.
Disampaikan pula oleh Dianto selaku Kepala Bidang TIK terkait pembahasan dalam Rapat Koordinasi Teknis yang digelar ini yakni untuk mengsosialisasikan Jaringan Fiber Optik yang terbentuk di Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, VPS dan Hosting.
“Koordinasi dilakukan secara bertahap, untuk tahap pertama dihadiri oleh perangkat daerah di lingkungan Provinsi Kalimantan Timur. Adapun yang hadir diantaranya RSU Abdul Wahab Sjahranie, RSUD. Dr. Kanujoso Djatiwibowo, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Dinas Pendidikan, Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat ,Dinas Perhubungan, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, “tuturnya.
Kepala Seksi Infrastruktur TIK Eva Yusefa dalam hal ini menuturkan bahwa peran SIGeLATIK ( Sistem Informasi Gangguan Layanan TIK), layanan ini nantinya dapat membantu perangkat daerah dalam melaporkan gangguannya atau mempersingkat penanganan masalah TIK secara realtime dan mempermudah Diskominfo untuk menginventarisir serta mengaudit layanan yang diberikan pada perangkat daerah.
Lanjut, Dianto menerangkan perihal Layanan TIK yang mana saat ini terus berbenah dan ditingkatkan salah satunya adanya layanan pengaduan gangguan TIK menggunakan media web dan mobile application (android). (eva/resa/pt)
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1