Ke Kaltim, Kemkominfo Koordinasi Implementasi Telsus
- ade putri
- 22 Juni 2021
- 3:53pm
- Teknologi
- 732 kali dilihat
SAMARINDA - Kementerian Komunikasi dan Informatika RI melalui Ditjen Penyelenggaraan Pos dan Informatika melakukan kunjungan ke Dinas Komunikasi dan Informatika Prov Kaltim, bertempat di Ruang Kerja Kepala Diskominfo Kaltim, Selasa (22/6/21).
Kepala Diskominfo Kaltim, Muhammad Faisal didampingi Kabid TIK dan Persandian Dianto, beserta jajarannya menyambut baik kehadiran 4 (empat) orang dari Kemkominfo tersebut.
Dian Titi Indrasari, Sub Koordinator Telekomunikasi Khusus, menjelaskan kunjungan mereka dalam rangka Koordinasi terkait implementasi penyelenggaraan Telekomunikasi Khusus (Telsus) untuk keperluan Instansi Pemerintah. Serta untuk memperoleh informasi dan data mengenai infrastruktur telekomunikasi pada instansi pemerintah baik yang membangun sendiri maupun menggunakan layanan telekomunikasi dari provider telekomunikasi.
“Koordinasi ini dapat menjalin sinergi dalam rangka meningkatkan regulatory compliance khususnya penyelenggaraan telekomunikasi di lingkungan instansi pemerintahan,”ucapnya.
Dalam paparannya ia juga menyebutkan, Kaltim merupakan salah satu Provinsi yang terpadat penggunaan frekuensinya selain Jakarta dan Bali.
Kemudian menanggapi pembahasan Dian yang meminta data tentang telekomunikasi khusus, Faisal mengatakan Diskominfo hanya memiliki data jaringan fiber, sementara untuk data telekomunikasi khusus belum ada.
Faisal menyarankan untuk kedepannya membuat Surat dari Dirjen atau Sekjen untuk menjadi dasar Diskominfo mencari data ke Perangkat Daerah terkait perijinan telekomunikasi khusus, agar data yang diminta maksimal. (ade/pt)
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1