Bantu Pemasaran Produk, Business Matching UMKM dan PHRI Hasilkan Transaksi Potensial Rp 6,3 Miliar
- Khajjar Rohmah
- 8 Maret 2024
- 2:54pm
- Perdagangan
- 571 kali dilihat
Samarinda – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) melalui Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (DPPKUKM) memfasilitasi Penandatanganan Kesepakan Kerja Sama Kegiatan Business Matching antara pelaku UMKM dengan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kaltim.
Kepala DPPKUKM Kaltim, Heni Purwaningsih menjelaskan, penandatanganan kesepakatan kerja sama ini merupakan bentuk komitmen PHRI dalam pemberdayaan koperasi dan UMKM. Serta sebagai bentuk sinergi antara Pemerintah Provinsi Kaltim, Pemerintah Kota Samarinda, Sektor terkait, pelaku UMKM dan industri perhotelan khususnya di Kota Samarinda.
“Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari SE Pj Gubernur Kaltim Tentang Penggunaan dan Pembelian Produk UMKM dan MoU antara Pemprov Kaltim dengan PHRI tentang Gerakan Ekonomi Beli Produk UMKM,” jelas Heni saat pelaksanaan Business Matching UMKM dan PHRI Kaltim di Hotel Bumi Senyiur Samarinda, Minggu (03/03/2024).
Dari hasil Businnes Matching terjalin kesepakatan transaksi untuk tahun 2024 dengan total transaksi sebesar Rp 6.331.828.000 dalam setahun antara lima hotel dan 35 UMKM. Kesepakatan kerja sama tersebut meliputi pembelian untuk kebutuhan hotel dan restoran (operasional), minibar di kamar hotel, souvenir/cinderamata untuk tamu, serta fasilitasi space dan event pameran di lobby hotel.
Pada kesempatan itu juga diberikan penghargaan kepada lima hotel dengan nilai transaksi dan komitmen terbesar kepada pelaku UMKM. Di antaranya adalah Hotel Mesra, Hotel Mercure, Hotel Grand Kartika, Hotel Bumi Senyiur dan Hotel Midtown.
DPPKUKM juga akan melakukan perluasan business matching di seluruh kabupaten/kota se-Kaltim dan menjalin kerja sama dengan sektor perhotelan, BUMN, BUMD, swasta serta perangkat daerah lingkup pemerintah provinsi dan kabupaten. (*/pt)
Kategori
- Berita 2625
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1374
- Pembangunan 306
- Politik 43
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 198
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 10
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1