Penghargaan

Norbaiti Serahkan Hadiah Penghargaan Pemenang Lomba PKK Tingkat Provinsi Kaltim

  •   resa septy
  •   24 September 2021
  •   5:59pm
  •   Penghargaan
  •   591 kali dilihat

Samarinda - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Provinsi Kalimantan Timur, Norbaiti didampingi wakilnya Erni Makmur menyerahkan penghargaan kepada TP PKK Kabupaten/Kota yang berhasil memenangkan perlombaan dalam rangka Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-49 Tahun 2021 sekaligus bagian dari kegiatan Jambore PKK tingkat provinsi Kaltim 2021.

Penyerahan penghargaan tersebut dilakukan di Atrium Bigmall Samarinda dan disaksikan langsung oleh Gubernur Kaltim Isran Noor sebagai Ketua Pembina TP PKK Prov Kaltim, Jumat (24/9).

“Teruslah berkarya demi kemajuan bangsa. Saya mengucapkan terima kasih setinggi-tingginya atas support Ketua Tim Penggerak PKK (Kabupaten/Kota) beserta seluruh jajarannya se- Kalimantan Timur yang juga mengsukseskan Kaltim Expo 2021,” ucap Norbaiti berikan semangat dalam sambutannya.

Adapun Juara 1 lomba Penyuluhan Tertib Administrasi Kelompok Dasa Wisma jatuh kepada TP PKK Kota Balikpapan. Juara 2 TP PKK Kota Samarinda, Juara 3 TP PKK Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU). Adapun juara Harapan diantaranya Harapan 1 Kabupaten Paser, Harapan 2 Kota Bontang, dan harapan 3 Kab Kutai Barat.

Selanjutnya, pada lomba Penyuluhan Pola Asuh Anak dan Remaja dengan penuh cinta dan kasih sayang dalam keluarga dimenangkan oleh TP PKK Kabupaten Berau sebagai Juara 1. Juara 2 TP PKK Kabupaten Kutai Kartanegara, Juara 3 TP PKK Kabupaten Kutai Barat. Sedangkan Harapan 1 diperoleh TP PKK Kota Balikpapan, Harapan 2 TP PKK Kota Bontang, dan Harapan 3 TP PKK Kabupaten PPU.

Pada lomba penyuluhan bina keluarga balita dimenangkan oleh TP PKK Kota Bontang sebagai Juara 1. Juara 2 TP PKK Kota Samarinda, Juara 3 TP PKK Kota Balikpapan, Harapan 1 TP PKK Kab Kutim, Harapan 2 Kab Paser dan Harapan 3 Kab PPU.

Kemudian, pada lomba Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga PKK, Juara 1 diperoleh TP PKK Kab Kubar, Juara 2 TP PKK Kutim, Juara 3 TP PKK Kota Bontang, Harapan 1 TP PKK Kab Berau, Harapan 2 TP PKK Kab PPU, dan Harapan 3 TP PKK Kab Kukar.

Pada Peragaan Busana Bahan Takwo modifikasi batik khas daerah, Juara 1 didapatkan oleh TP PKK Kota Bontang, Juara 2 TP PKK Kab Kutim dan Juara 3 TP PKK Kab Berau. Sedangkan Harapan 1 diperolah TP PKK Kota Samarinda, Harapan 2 TP PKK Bontang, Harapan 3 TP PKK Kab Paser, Harapan 4 TP PKK Kab PPU, Harapan 5 TP PKK Kab Kubar, Harapan 6 TP PKK Kab Mahulu dan Harapan 7 TP PKK Kab Kukar.

Terakhir, Penyuluhan Bidang Pokja IV TP PKK Juara 1 jatuh kepada TP PKK Kukar, Juara 2 TP PKK Kutim, Juara 3 TP PKK Berau. Sementara Harapan 1 diperoleh TP PKK Kab PPU, Harapan 2 TP PKK Kab Kubar, Harapan 3 TP PKK Kota Balikpapan. (resa/pt)