Matangkan Dashboard Sentral Analitik Data, Diskominfo Kaltim Gelar Rapat Evaluasi Monitoring Center Aplikasi Senada
Balikpapan - Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Timur (Diskominfo Timur) kini tengah mengembangkan dashboard Sentral Analitik Data (Senada).
Pengembangan sentral analitik data tersebut adalah bentuk implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Sesuai dengan amanat Perpres Nomor 95 Tahun 2018 untuk memodernisasi sektor pemerintahan dengan memanfaatkan teknologi informasi.
Mewakili Kepala Diskominfo Kaltim, Kepala Bidang Aplikasi dan Informatika (Aptika), Normalina menjelaskan, platform Senada adalah dasboard analitik berbasis warehouse. Dimana dari setiap Perangkat Daerah (PD) akan mengisi data masing-masing yang diproyeksikan menjadi data tematik berbasis geospasial.
Data tersebut, nantinya akan disajikan dan ditampilkan dalam satu dashboard yang dapat diakses oleh pimpinan eksekutif Pemprov Kaltim sebagai dasar kebijakan.
"Perjalanan kami menghimpun data ini sudah kurang lebih 6 (enam) bulan. Di setiap PD juga sudah tersedia dua operator yang bisa mengaplikasikan dashboard Senada," ungkap Normalina dalam Rapat Evalusi Monitoring Center Aplikasi Sentra Analitik Data di Hotel Golden Tulip Balikpapan, Rabu (11/10/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Normalina pun meminta kepada setiap operator di PD masing-masing untuk menyeleksi data-data sebelum diinput dalam dashboard Senada.
"Karena kami tidak akan menampilkan data yang dikecualikan. Jadi silakan seleksi datanya baru dikirim ke kami," tambahnya.
Normalina menekankan, platform Sentra Analitik Data ini adalah untuk kepentingan bersama dalam upaya menyajikan data berkulitas yang dapat digunakan sebagai dasar kebijakan pemerintah daerah.
"Jadi kami harapkan dukungan semua pihak. Karena ini bukan kepentingan pribadi. Melainkan kepentingan kita bersama untuk mewujudkan satu platform yang menghimpun seluruh data sektoral," tutupnya.
Kegiatan Rapat Evalusi Monitoring Center Aplikasi Senada dibuka oleh Asisten Administrasi Umum Setdaprov Kaltim, Riza Indra Riadi dan diikuti oleh perwakilan PD lingkup Pemprov Kaltim. (KRV/pt)