Pemerintahan

Kiprah Desa Tidak Hanya Sampai Disini

  •   prabawati
  •   1 Juli 2021
  •   5:28pm
  •   Pemerintahan
  •   488 kali dilihat

Kutim - Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim M. Syirajudin menaruh harapan kegiatan Dialog Interaktif Kiprah Desa 2021 harus ada tindak lanjut.

Permasalahan yang dihadapi dalam penggunaan Dana Desa diharap di diskusikan untuk mendapatkan rekomendasi penyelesaiannya dari Satgas Pengawalan Dana Desa Provinsi Kaltim.

"Kiprah tidak hanya sampai disini harus ada tindak lanjutnya, tanyakan hal yang tidak dipahami agar penggunaan Dana Desa sesuai ketentuan," ujar M Syirajudin saat memberikan sambutan pada Pembukaan Kiprah Desa 2021, di Desa Sekerat, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur, Selasa (29/6) .

Syirajudin harap peserta memanfaatkan kegiatan untuk menggali informasi dari para anggota satgas. Sebab perangkat desa tidak mungkin menguasai semua ketentuan terkait penggunaan dana desa.

Penggunaan dana desa secara tepat dapat menghindarkan terjadinya penyimpangan, juga menjadi tolok ukur keberhasilan pelaksanaan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat melalui indikator penilaian Indeks Desa Membangun (IDM).

Giliran target Pemprov Kaltim melalui DPMPD Kaltim meningkatkan status 150 desa dari 518 desa sangat tertinggal dan tertinggal menjadi minimal berkembang.

"Seperti Desa Sekerat saat awal pengisian data tidak sesuai, sehingga status IDM nya tertinggal. Sekarang saat didampingi bisa lompat dua level dari tertinggal menjadi maju," sebutnya.

Sebagai penunjang, dia juga berharap tenaga pendamping profesional bisa serius dalam melakukan pendampingan dalam pengisian formulir penilaian IDM agar sesuai. (DPMPD Kaltim).