Pemerintahan

Faisal: Humas Kuncinya Update

  •   prabawati
  •   15 November 2022
  •   12:21pm
  •   Pemerintahan
  •   525 kali dilihat

Samarinda - Pranata Hubungan Masyarakat dituntut peka menghadapi informasi dan kondisi di lingkungannya. Mereka mesti terus menggali keingintahuannya dan update pengetahuan.

"Jadi kalau jadi humas jangan skakmat dah cukup gini aja, bakal ditinggal media dan publik, humas harus terus update pengetahuan dan informasi,"ungkap Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Timur Muhammad Faisal dalam arahannya pada Rapat Kerja Pranata Hubungan Masyarakat se Kaltim tahun 2022, digelar di Hotel Aston,Selasa (15/11).

Menurutnya, humas harus selalu ingin tahu dan selalu update dalam menghadapi sebuah isu. Humas harus mampu mengantisipasi berkembangnya hoaks di masyarakat.

Jika seorang humas tidak mengupdate informasi kemudian ditinggal masyarakat maka tidak ada gunanya, karena masyarakat dan jurnalistik pasti mencari update terbaru.

"Kuncinya update biar ilmunya banyak, titelnya seabrak, kalau tidak update ilmu kekinian bakal ditinggal sama publik dan ga ada gunanya humas,"tuturnya.

Dirinya meminta humas menambah pengetahuan di media sosial tentang Algoritma Instagram, Facebook maupun Tiktok, dan lainnya jangan asal posting saja.

"Mengupdate infomasi itu penting apalagi update pengetahuan dan wawasan kehumasan,"paparnya.

Selain memiliki peran sebagai humas pemerintah yang juga ujung tombak penyampaian program dan kinerja pemerintah, juga dituntut kemampuannya dalam menghadapi tantangan dan perubahan zaman yang sangat cepat. Terutama, menghadapi perkembangan teknologi, informasi dan komunikasi. (Prb/ty).