Yuk Ramaikan Senam Sehat Bara’s CFD! Tubuh Sehat dan Dapat Hadiah
- Khajjar Rohmah
- 19 Januari 2023
- 9:53am
- Olahraga
- 1258 kali dilihat
Samarinda - Senam Sehat dan Zumba Lover jadi salah satu rangkaian kegiatan menarik dalam acara yang paling dinanti pekan ini! Basuki Rahmat Street: Car Free Day alias Bara's CFD.
Acara yang dipusatkan di Jalan Basuki Rahmat ini, digagas oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 66 Pemerintah Provinsi Kaltim.
Bara's CFD juga melibatkan berbagai pihak. Mulai dari instansi pemerintahan di sepanjang Jalan Basuki Rahmat, serta komunitas dan tim kreatif yang ada di Samarinda.
“Insha Allah kami gelar acara Senam Sehat dan Zumba Lover dalam rangkaian Bara’s CFD pada hari Minggu (22/1) pagi nanti tepat pada Tahun Baru Imlek di sepanjang jalan Basuki Rahmat,” kata Muhammad Faisal Kadiskominfo Provinsi Kaltim, Kamis (19/1/2023).
Senam akan dimulai tepat pada pukul 07. 00 pagi dan terbuka untuk masyarakat umum.
“Memang sebenarnya kami membuat ini untuk olahraga bersama dan sarana silaturahmi antar instansi yang ada di jalur Jalan Basuki Rahmat. Namun jika masyarakat sekitar ingin juga berpartisipasi, tentu saja tak ada masalah. Silakan bergabung bersama kami,” ajak Faisal.
Senam Sehat dan Zumba Lover tak hanya diisi dengan olahraga kebugaran. Akan disediakan pula hadiah-hadiah menarik sebagai doorprize bagi para peserta senam dan zumba yang beruntung.
“Untuk menambah suasana seru, kami juga menyediakan beragam hadiah menarik yang merupakan sumbangan dari semua instansi yang ada di sepanjang Jalan Basuki Rahmat dan sumbangan dari beberapa sponsor kegiatan,” ungkap Faisal menutup penjelasan. (Mf/KRV/pt)
Kategori
- Berita 2622
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 43
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 10
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1