Olahraga

PORNAS KORPRI XVI: Tim Futsal Kaltim Lolos Fase Group

  •   Rizky Yusuf
  •   17 Juli 2023
  •   8:15pm
  •   Olahraga
  •   999 kali dilihat

Semarang - Tim Kontingen Provinsi Kalimantan Timur cabang olahraga Futsal telah memastikan tempat mereka di fase group E babak penyisihan ajang Pekan Olahraga Nasional PORNAS KORPRI XVI Tahun 2023 di Semarang, Jawa Tengah.

Dalam babak penyisihan, tim futsal Kaltim bersaing dengan Kementerian PUPR, Sulawesi Utara dan Sumatera Selatan.

Kaltim berhasil menduduki posisi kedua setelah menjadi runner-up di bawah Kementerian PUPR. Tim Futsal Kaltim bermain imbang ketika melawan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dengan skor 1-1.

Setelah melawan Sulut, Tim Futsal Borneo Kaltim menghadapi tim futsal Bumi Sriwijaya (Sumatera Selatan) dan meraih kemenangan telak dengan skor 2-0.

Pada pertandingan terakhir fase grup, Borneo Kaltim bermain imbang saat menjamu tim dari Kementerian PUPR dengan skor 1-1.

Sementara itu, Kementerian PUPR berhasil mengumpulkan 7 poin dengan 2 kemenangan dan 1 kali hasil imbang tanpa kekalahan.

Kaltim berhasil menduduki posisi kedua dalam fase grup dengan mengumpulkan 5 poin, dengan 1 kemenangan dan 2 kali hasil imbang tanpa kekalahan. Dengan hasil tersebut, Kaltim berhasil lolos ke babak 32 besar.

Melihat hasil positif yang diraih, Manajer Tim Futsal Kaltim, Hasbar, merasa bersyukur atas perjuangan keras para pemain futsal Kaltim yang mayoritas berusia muda. Di skuad tersebut, terdapat juga mantan pemain dari klub sepakbola Persiba Balikpapan.

"Alhamdulillah, berkat doa dan perjuangan yang luar biasa, akhirnya futsal kami berhasil melaju ke fase selanjutnya sebagai runner-up. Terima kasih kepada atlet, pelatih, tim medis, dan semua yang telah mendoakan," ucapnya pada Senin, 17 Juli 2023.

Selain itu, ia mengakui bahwa ajang PORNAS di Semarang ini merupakan kompetisi yang berat, terutama saat bertanding melawan tim dari Kementerian PUPR dalam fase grup E. (rey/pt)