Olahraga

Pacu Semangat Olahraga, Korem 091/ASN Akan Gelar Turnamen Bola Voli dan Bola Basket

  •   prabawati
  •   24 Januari 2023
  •   4:41pm
  •   Olahraga
  •   718 kali dilihat

Samarinda- Danrem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN) pimpin rapat Persiapan Pelaksanaan Turnamen Bola Voli dan Bola Basket Danrem 091/ASN Cup TA. 2023, bertempat di Ruang Rapat Danrem 091/ASN Makorem 091/ASN Jl. Gajah Mada No. 11 Samarinda Kaltim. Selasa (24/1).

Pelaksanaan turnamen Bola Voli direncanakan pada bulan Februari 2023 di Gor Segiri Samarinda.

Sementara untuk turnamen Bola Basket bulan Maret 2023 di Lapang Basket Sport Centre Korem 091/ASN.

Danrem 091/ASN, Brigjen TNI Dendi Suryadi mengatakan tujuan dari turnamen ini adalah sebagai bentuk sumbangsih untuk memajukan olahraga Provinsi Kaltim dan juga pembangunan Sumber Daya Manusia, karena pembangunan SDM tidak hanya dari otak tapi harus didukung dengan fisik.

"Turnamen ini menemukan bakat-bakat pemain dan meningkatkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat,"ujarnya

Sambungnya, olahraga membutuhkan sportivitas, kejujuran dan intergritas. Potensi SDA di Kaltim sudah sangat berlimpah, akan tetapi apabila tidak diawaki oleh SDM yang maksimal tidak akan dapat berjalan dengan maksimal.

"Selama 2 tahun kita mengalami pandemi, sehingga kebiasaan yang baik selama pandemi tetap kita laksanakan demi kepentingan kesehatan bersama,"terang Danrem.

Selain itu, dirinya meminta masing-masing Kodim mengirimkan perwakilan dari tim terbaiknya.

Danrem juga meminta dalam pelaksanaannya nanti tetap memperhatikan kebersihan. Diharapkan masyarakat maupun penonton tetap memperhatikan kebersihan dan tidak membuang sampah disembarang tempat.

Hadir Para Kasi Kasrem 091/ASN, Ka Balak Dam VI/Mlw, PBVSI. Kaltim maupun Perbasi Kaltim.

Sumber Dim 091/ASN