Olahraga

Mudiyat Noor Pimpin PBSI Kaltim

  •   Hendra Saputra
  •   20 Maret 2022
  •   10:54pm
  •   Olahraga
  •   2037 kali dilihat

Samarinda – Mudiyat Noor dilantik sebagai Ketua Umum Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kalimantan Timur. Pelantikan dan pengukuhkan pengurus PBSI Provinsi Kalimantan Timur masa bakti 2021-2025 dilakukan oleh Ketua Pengurus Pusat PBSI, Agung Firman Sampurna, bertempat di Ballroom Hotel Grand Senyiur Balikpapan, Sabtu (19/3/2022) malam.

Tampak dalam Pelantikan tersebut dihadiri Kepala Perwakilan BPK RI Perwakilan Kaltim, Dadek Nandemar, Perwakilan Gubernur Kaltim Pj Sekda Kota Balikpapan, perwakilan Pangdam VI Mulawarman, pengurus PBSI Kaltim dan pengurus Pengkot PBSI se-Kaltim.

Mudiyat menargetkan ambisi untuk Cabang Olahraga (Cabor) Bulu Tangkis Kaltim, imbuhnya.

“Saya berharap Kaltim pada PON 2024 di Aceh-Sumut bisa mendapatkan medali. Itu yang kami inginkan,” ujar Mudiyat Noor.

Sementara itu, Agung Firman Sampurna selaku Ketua Pengurus Pusat PBSI dalam sambutannya mengatakan memberikan apresiasi kepada pengurus PBSI Kalimantan Timur (Kaltim) periode 2017-2021 pimpinan Achmad Junaidi dan ucapan selamat kepada pengurus PBSI Provinsi Kaltim yang baru saja dilantik.

“Mudah-mudahan di bawah pimpinan Mudiyat Noor, PBSI Kaltim akan lebih berkembang dan mampu menghasilkan berbagai kinerja yang lebih baik dari sebelumnya dan mampu mengayomi kepengurusan di tingkat Kabupaten Kota dan perkumpulan bulutangkis yang ada di Kaltim," kata Agung. (hend/pt)