Layanan

Unmul Gencar Tingkatkan Keterbukaan Informasi: Koordinasi ULT dengan Dinas Kominfo Kaltim Bahas Pengelolaan PPID

  •   Teguh Prasetyo
  •   30 Oktober 2023
  •   9:57pm
  •   Layanan
  •   459 kali dilihat

Samarinda - Universitas Mulawarman (Unmul) melalui Unit Layanan Terpadu (ULT) menjalin kerjasama dengan Dinas Kominfo Kaltim untuk meningkatkan Pengelolaan Informasi dan Dokumentasi (PPID). 

Pada pertemuan di Kantor Diskominfo Kaltim, Unmul membahas langkah-langkah dengan Kepala Dinas Kominfo, H.M. Faisal, terkait peningkatan aksesibilitas PPID. 

Kepala ULT, Enny Fathurachmi, menekankan kebutuhan aksesibilitas dengan ULT yang berlokasi di lantai 1, memudahkan kunjungan kaum difabel ke PPID.

Pertemuan tersebut juga membahas hasil benchmarking Unmul ke UGM dan UNS terkait PPID. 

Enny menyampaikan rencana acara terkait PPID untuk lingkup fakultas pada tanggal 15 November 2023 mendatang dan memohon arahan dari Kadis Kominfo Kaltim untuk mengarahkan konsep acara tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Diskomimfo Kaltim, H.M. Faisal memberi saran membentuk PPID pelaksana di setiap fakultas yang ada di Unmul.

Dalam kesrmpatan tersebut, Faisal menekankan pentingnya bimbingan teknis terkait Keterbukaan Informasi Publik (KIP) dan PPID. 

Dia menyarankan PPID Utama di Unmul untuk berkoordinasi dengan setiap fakultas, menunjuk 1-2 orang dan memberikan Surat Keputusan sebelum acara. 

Dalam hal ini Faisal juga menyoroti pentingnya pelantikan oleh Rektor sebelum bimtek atau sosialisasi tentang PPID.

Unmul menyambut saran dari Faisal dan berkomitmen untuk menyusun konsep surat ke setiap fakultas serta menunjuk Faisal selaku Kepala Diskominfo Kaltim sebagai nara sumber pada kegiatan terkait PPID. (tp/pt)