Kesehatan

Masyarakat Mulai Patuh, Tren Kasus Turun

  •   prabawati
  •   17 Mei 2021
  •   9:33pm
  •   Kesehatan
  •   426 kali dilihat

Samarinda--- Tren kasus Covid-19 tiap harinya semakin menurun. Hal ini tidak lepas dari mulai tingginya kesadaran masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan.

Kunci penurunan kasus Covid ini dari masyarakat itu sendiri. Jika masyarakat selalu patuh maka jumlah kasus semakin turun.

Laporan dari Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim, Andi Muhammad Ishak menyebutkan terdapat 59 kasus positif baru pada Senin 17 Mei 2021.

Adapun rincian sebagai berikut di Berau 9 kasus, Kutai Barat 11 kasus, Kutai Timur 6 kasus, Penajam Paser Utara 2 kasus, Balikpapan 22 kasus, Bontang 2 kasus
dan Samarinda 7 kasus.

Kemudian Kutai Kartanegara, Mahakam Ulu dan Paser 0 kasus tidak ada tambahan kasus baru.

Sementara kasus sembuh menurut Andi ditemukan 114 kasus dari Kutai Barat 4 kasus, Kutai Kartanegara 13 kasus, Kutai Timur 26 kasus, Paser 3 kasus, Penajam Paser Utara 3 kasus, Balikpapan 31 kasus, Bontang 9 kasus dan Samarinda 25 kasus

Sedangkan kasus meninggal sebanyak 4 kasus dari Berau 1 kasus, Paser 2 kasus dan Samarinda 1 kasus.

Hingga saat ini terkonfirmasi ada 70.138 kasus, sembuh 67.395 kasus, meninggal 1.686 kasus, dirawat 1.057 kasus dan menunggu proses 45 kasus. (Prb/ty)