Kesehatan

Lima Hari Berturut Tren Sembuh Terus Naik

  •   prabawati
  •   21 November 2022
  •   6:35pm
  •   Kesehatan
  •   533 kali dilihat

Samarinda - Tren kesembuhan Covid-19 di Provinsi Kalimantan Timur lebih tinggi dari kasus terkonfirmasi positif sejak lima  hari bertutut - turut.

Per 21 November 2022 jumlah kasus sembuh bertambah 182 kasus lebih tinggi dibandingkan kasus harian positif yang di laporkan hari ini yakni 45 kasus.

Kondisi ini menunnjukan bahwa tren penambahan pasien sembuh mulai meningkat cukup tinggi setiap harinya. Hari ini saja, ada 9 Kabupaten dan Kota yang melaporkan.

Dengan rincian Berau 11 kasus, Kutai Barat 25 kasus, Kutai Kartanegara 13 kasus, Kutai Timur 13 kasus, Paser 2 kasus,

"Lalu Penajam Paser Utara 7 kasus, Balikpapan 31 kasus, Bontang 16 kasus dan Samarinda 64 kasus,"sebut Juru bicara Satgas COVID-19 Provinsi Kaltim Andi Muhammad Ishak dalam keterangan resminya.

Sedangkan 45 tambahan positif ditemukan diBerau 2 kasus, Kutai Barat 12 kasus, Kutai Kartanegara 3 kasus, Kutai Timur 1 kasus, Paser 8 kasus, Penajam Paser Utara 4 kasus, Balikpapan 8 kasus, Bontang 5 kasus dan Samarinda 2 kasus.

Untuk meninggal dunia bertambah 1 kasus dari Berau.

Jumlah kasus positif saat ini sebanyak 213.634 kasus, meninggal dunia 5.778 kasus, sembuh 206.959 kasus dan menjalani perawatan 897 kasus. (Prb/ty).