Kesehatan

Kasus Meningkat, Zona Merah Kembali Muncul

  •   prabawati
  •   13 Juli 2022
  •   6:55pm
  •   Kesehatan
  •   535 kali dilihat

Samarinda - Kasus penularan Covid-19 di Provinsi kembali meningkat, zona merah kembali muncul di Provinsi Kalimantan Timur.

Zona resiko penularan Covid-19 merah muncul di Kota Balikpapan. Sementara zona kuning berada di Berau, Kutai Barat, Kutai Kartanegara, Kutai Timur, Penajam Paser Utara, Bontang dan Samarinda serta zona hijau yakni Mahakam Ulu dan Paser.

Menilik data perkembangan kasus dari Dinas Kesehatan Prov Kaltim saat ini pasien dirawat saat ini berada di angka 112 kasus. Hal ini dikarenakan adanya tambahan kasus per Rabu 13 Juli 2022 sebanyak 20 kasus.

Juru bicara Satgas COVID-19 Provinsi Kaltim Andi Muhammad Ishak memaparkan 20 kasus baru tersebut berasal dari  Kutai Barat 2 kasus, Kutai Kartanegara 2 kasus, Kutai Timur 2 kasus, Balikpapan 11 kasus, Samarinda 3 kasus.

Untuk kasus sembuh bertambah 7 kasus dari Kutai Kartanegara 4 kasus dan Balikpapan 3 kasus.

"Pasien Meninggal sebanyak 1 kasus,"sebutnya

Sementara untuk 112 pasien dalam perawatan tersebar di Berau 3 kasus, Kutai Barat 3 kasus, Kutai Kartanegara 9 kasus, Kutai Timur 6 kasus, Penajam Paser Utara 1 kasus, Balikpapan 75 kasus, Bontang 6 kasus dan Samarinda 9 kasus.

Secara akumulasi kasus terkonfirmasi di Kaltim berjumlah 206.561 kasus, sembuh 200.731 kasus, meninggal 5.718 kasus. (Prb/ty)