Kesehatan

Kasus Baru Turun Drastis

  •   prabawati
  •   5 April 2021
  •   6:46pm
  •   Kesehatan
  •   509 kali dilihat

SAMARINDA-  Kasus baru positif virus Corona atau Covid-19  di Kaltim mengalami penurunan yang cukup drastis.

Terlihat penambahan kasus sebanyak 90 kasus yang dilaporkan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim, Andi Muhammad Ishak pada Senin 5 April 2021.

Jumlah kasus baru yang terdata hari ini terjadi diantarnya di Kabupaten Berau 8 kasus, Kabupaten Kutai Barat 3 kasus, Kabupaten Kutai Kartanegara 20 kasus, Kabupaten Kutai Timur 6 kasus.

Selanjutnya, Kabupaten Paser 9 kasus, Kabupaten Penajam Paser Utara 4 kasus, Kota Balikpapan 23 kasus, Kota Bontang 4 kasus dan Kota Samarinda 13 kasus.

Sementara itu, berdasarkan distribusi jumlah kasus positif di Kabupaten/kota terbanyak berasal dari Kota Balikpapan 15.237 kasus, Kota Samarinda 12.270 kasus, Kabupaten Kutai Kartanegara 11.548 kasus, Kabupaten Kutai Timur 7.979 kasus, Kota Bontang 5.785 kasus.

Disusul Kabupaten Berau 3.912 kasus, Kabupaten Paser 3.475 kasus, Kabupaten Kutai Barat 2.850 kasus, Kabupaten Penjam Paser Utara 1.085 kasus dan Kabupaten Mahakam Ulu 356 kasus.

Kemudian kabar yang mengembirakan yakni pasien sembuh bertambah sebanyak 284 kasus. Adapun kasus tersebut berasal dari Kabupaten Berau 18 kasus, Kabupaten Kutai Barat 35 kasus, Kabupaten Kutai Kartanegara 99 kasus, Kabupaten Kutai Timur 23 kasus, Kabupaten Paser 23 kasus, Kabupaten Penajam Paser Utara 2 kasus, Kota Balikpapan 29 kasus, Kota Bontang 25 kasus serta Kota Samarinda 30 kasus.

Sementara pasien meninggal sebanyak 6 kasus tersebar di Kabupaten Kutai Kartanegara 4 kasus, Kota Balikpapan 1 kasus dan Kota Samarinda 1 kasus.

Dengan demikian, total kasus Covid Kaltim yakni 64.497 kasus, sembuh 60.361 kasus, meninggal 1.544 kasus. Berikutnya dalam perawatan baik isolasi mandiri maupun dirumah sakit ada 2.592 kasus dan menunggu hasil pemeriksaan 115 kasus. (Prb/ty)