Hotel SMK 3 dan Wisma Guru Dilirik Jadi Tempat Isoter
- Nichita Heryananda Putri
- 10 Agustus 2021
- 10:08am
- Kesehatan
- 2301 kali dilihat
Samarinda - Pemprov Kaltim tengah menyiapkan beberapa lokasi yang akan digunakan sebagai tempat isolasi terpusat (isoter) pasien Covid-19 instruksi Presiden Joko Widodo. Selain menetapkan Asrama Atlet di GOR Madya Sempaja, tempat lain yang dilirik adalah Hotel SMK 3 Samarinda dan Wisma Guru di Jalan Harva Komplek Prefab Samarinda.
Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekdaprov Kaltim Jauhar Efendi menerangkan nantinya lokasi untuk isolasi tepusat akan ditentukan oleh tim dari Satgas Covid-19 Kaltim. Namun terlebih dahulu saat ini diinventarisir dan dikaji lokasi-lokasi calon pusat karantina tersebut.
"Hotel di SMK 3 Samarinda dan Wisma Guru di Prefab akan ditinjau. Pengertian isoter itu tidak perlu harus besar. tapi dipusatkan agar tidak bisa ke mana-mana," jelasnya saat ditemui Senin (9/8/2021).
Sebelumnya Pemprov Kaltim telah menetapkan Asrama Atlet di GOR Madya Sempaja sebagai lokasi isolasi terpusat. Diestimasikan Asrama Atlet dapat menampung sekitar 350 pasien Covid-19.
"Yang sudah kami cek itu ada di Asrama Atlet. Ada dua unit 4 lantai. Akan diperbaiki lantai 2, 3, dan 4. Persoalannya naik tangga, kalau sakit seperti apa. Makanya harus dipilah-pilah. yang ringan di Asrama Atlet,” ucapnya.
Penambahan kapasitas tempat tidur perawatan pasien isolasi mandiri di tiga lokasi isolasi terpusat (isoter) baru di Samarinda bertujuan untuk memudahkan pengawasan pasien isoman.
Disinggung mengenai kemungkinan menggunakan Hotel Atlet sebagai tempat isolasi, Jauhar menegaskan aset Pemprov Kaltim itu tidak memungkinkan digunakan.
"Kalau Hotel Atlet itu tidak memungkinkan. Listrik tidak ada, ranjang tidak ada, lift gak ada," tegasnya. (cht)
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1