Sampaikan Terima Kasih, Faisal : Sampai Jumpa di Bara’s Tahun Depan
Samarinda - Berakhir sudah event Basuki Rahmat Street Car Free Day Festival atau BARA’S CFD Fest 2023 yang berlangsung dari tanggal 21-22 Januari 2023 di jalur perkantoran jalan Basuki Rahmat Samarinda.
Enam rangkaian kegiatan yang ada didalamnya juga telah berakhir dengan baik, lancar dan sukses.
Mengakhiri event tersebut, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Prov Kaltim Muhammad Faisal mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi seluruh pihak yang terlibat dengan tetap mengevaluasi seluruh rangkaian acara yang telah berjalan.
“Namanya event pasti ada aja kekurangan disana-sini, jadi biasa aja. Kami jadikan evaluasi untuk perbaikan dievent berikutnya. Intinya terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung kegiatan ini hingga terlaksana dengan baik. Sampai jumpa Insya Allah di Bara’s tahun depan ,” ucap Faisal.
Tak lupa, Mantan Pejabat Pemkot ini pun memberikan hormat terkhusus kepada Gubernur Kaltim Isran Noor, Wakil Gubernur Hadi Mulyadi, Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltim Sri Wahyuni dan Kepala Polresta Samarinda Kombes Ary Fadli yang telah memberikan izin secara prinsip kegiatan ini.
“Bahkan Bapak Wagub Hadi Mulyadi datang dua kali dalam kegiatan ini, terakhir malah beliau bernyanyi dan bermain drum pula, semua happy di penutupan acara. Khusus pula kepada Kasat Lantas Polresta Samarinda dan jajaran yang cukup kami repotkan jadinya dengan event ini, terima kasih banyak,” lanjut Faisal serius.
Diakuinya, dukungan semua instansi Pemprov Kaltim di sepanjang jalur ini juga sangat kompak dan luar biasa untuk Dinas Pangan Tanaman Pangan dan Hortikultura (DPTPH) Kaltim, Dinas Sosial, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kaltim, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
(DPMPTSP), Disperindagkop, Kantor Kementerian Agama dan Sekretariat DPRD Samarinda.
“Termasuk BUMD di Kantor Bersama, KPU dan Komisi Informasi pun turut berpartisipasi pula,” ucapnya.
Para sponsor, lanjutnya, sangat membantu sehingga acara ini dapat berlangsung, mulai dari Bankaltim, Iconnet, Telkom Samarinda, PT. MBS, Surya Phone, Honda Astrea, RS. Hermina, WRP, Wardah.
“Termasuk beberapa kawan-kawan media online juga mendukung dengan memberikan doorprize seperti Koran Kaltim, Swara Kaltim, Akurasi, Titik Warta, Garis Pena, Editorial Kaltim serta Busam.id, juga termasuk pemberitaan di media sosial bersama kawan-kawan dari Amsindo Kaltim, Terima kasih semuanya,” kata mantan Kadispar Samarinda ini.
Tentunya juga semua staf karyawan Diskominfo Kaltim yang telah bekerja ikhlas mensukseskan semua rangkaian acara yang baru pertama kali ini.
“Tak ketinggalan adalah kawan-kawan dari Gekraf Kaltim yang mengkoordinir pelaku ekonomi kreatif di food street dan kawan-kawan PAPPRI Kaltim yang tampil luar biasa dua malam di panggung music, semuanya oke banget,” katanya mengakhiri pertemuan dengan awak media. (cht/pt)