Cuaca

BMKG Rilis Peringatan Dini Hujan Disertai Kilat Dan Angin Kencang

  •   prabawati
  •   25 Januari 2023
  •   2:00pm
  •   Cuaca
  •   754 kali dilihat

 Samarinda -Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan rilis peringatan dini hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di beberapa wilayah Kalimantan Timur pada 25 Januari 2023.

 Informasi perkiraan cuaca secara umum berpotensi terjadi hujan ringan hingga lebat disertai dengan angin kencang kilat/petir pada umumnya.

 Potensi hujan lebat tersebut bisa terjadi pada malam hari nanti di Kabupaten Kutai Kartanegara, Balikapapan, Samarinda dan Bontang.

 Dengan suhu perkiraan rata-rata diprakirakan berawan dengan suhu 23°C hingga 30°C angin cenderung bertiup dari arah barat daya dengan kecepatan 10 km/jam dan kelembapan udara berkisaran 80 hingga 96 persen.

 Prakiraan cuaca maritim atau perkiraan cuaca wikayah perairan Kaltim pada umumnya sama dengan potensi cuaca di daratan yang  berpotensi terjadi hujan dengan intensitas ringan hingga disertai angin, petir dan angin kencang.

 Pada malam hari di wilayah perairan Kaltim dan angin cenderung bertiup dari daerah selatan hingga barat, kecepatan hingga sampai 3-4 knot atau 0,28 per jam dengan tinggi gelombang diperkirakan dapat mencapai 0,75 meter.

 Untuk itu pihaknya menghimbau masyarakat mewaspadai cuaca buruk diperairan maupun diwilayah yang sering terjadi gengangan air,  angin kencang dan tanah longsor. (Prb/ty)