Berita

Rayakan HUT ke 31, TVRI Kaltim Berkomitmen Dukung Pembangunan IKN dan Menjadi Jembatan Informasi Masyarakat

  •   Rizky Yusuf
  •   28 Januari 2024
  •   11:16pm
  •   Berita
  •   528 kali dilihat

Samarinda - Memasuki usia ke 31, TVRI Kalimantan Timur berkomitmen untuk terus mendukung pembangunan dan pelayanan publik yang merata.

Apalagi sejak ditetapkannya Ibu Kota Nusantara, TVRI hadir dengan segmen "Menuju Ibu Kota Nusantara (IKN)," melaporkan setiap perkembangan di IKN kepada setiap lapisan masyarakat.

"Sejak ditetapkannya Ibu Kota Nusantara, kita sudah punya segmen yang namanya menuju Ibu Kota Nusantara," jelas Plt Kepala Stasiun TVRI Kaltim, Rosnani di acara malam puncak HUT ke 31 TVRI Kaltim,baru-baru ini.

Dikatakannya, TVRI terus berkomitmen dalam mendistribusikan layanan publik, menjadi jembatan informasi bagi masyarakat. Kemudian, seiring dengan perkembangan dan kemajuan teknologi pihaknya terus menghadirkan sajian berita melalui media sosial diberbagai kanal.

"Dan kami juga punya konten media baru, jadi kita juga bermain di medsos. Ini seiring dengan perkembangan dan kemajuan teknologi yang tidak bisa kita tunda dan memang harus kita semua mengikuti kemajuan teknologi,"urainya.

Ia berharap, program-program TVRI Kaltim memberikan kesan baik kepada masyarakat, sambil mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan siaran TVRI dengan program-program menarik lainnya.

"Kita berharap TVRI Kaltim semakin melekat di hati masyarakat karena sebagai Lembaga Penyiaran Publik, memang seyogyanya seperti itu,"tutup Rosnani.

Dalam malam puncak perayaan Hari Ulang Tahun ke-31 TVRI Kalimantan Timur dihibur oleh pertunjukan seperti perkusi dan Seven Band serta penyanyi Indonesia Idol 2007, Dimas Idol.

Acara dirangkai dengan pemotongan tumpeng dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.(rey/pt)