Berita

Pentingnya Peran Wartawan dalam Pembangunan Daerah

  •   Ade Putri
  •   26 Juli 2024
  •   2:08pm
  •   Berita
  •   447 kali dilihat

Samarinda – Mewakili Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kaltim, Muhammad Faisal, menegaskan bahwa pelantikan pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kaltim bukan sekadar seremonial belaka, melainkan momen penting untuk mempererat silaturahmi antara pemerintah daerah dan insan pers.

Dalam sambutannya, Faisal menggarisbawahi peran vital wartawan dalam era keterbukaan informasi.

"Peran wartawan sangat vital dalam menyampaikan informasi yang berimbang dan konstruktif kepada masyarakat secara cepat, tepat, dan akurat. Keterbukaan informasi publik adalah salah satu pilar utama dalam mewujudkan pemerintahan yang transparan dan akuntabel," ujarnya saat pelantikan Pengurus PWI dan IKWI Kaltim, Jumat (26/7/2024).

Ia juga menyampaikan apresiasi pemerintah daerah terhadap upaya PWI dan IKWI dalam memajukan dunia jurnalistik di Kaltim.

"Sebagai pemerintah daerah, kami mengapresiasi dan mendukung penuh upaya PWI dan IKWI dalam memajukan dunia jurnalistik di Kaltim. Wartawan memiliki peran strategis dalam membangun opini publik, menyebarluaskan informasi, dan mengawal pembangunan daerah," kata Faisal.

Lebih lanjut, Faisal mengajak seluruh pengurus yang baru dilantik untuk terus menjalin komunikasi yang baik dengan pemerintah daerah.

"Saya mengajak seluruh pengurus yang baru dilantik untuk terus menjalin komunikasi yang baik dengan pemerintah daerah, sehingga informasi mengenai keberhasilan pembangunan daerah dapat tersampaikan dengan baik kepada masyarakat," tambahnya.

Ia juga menekankan pentingnya pemberitaan yang objektif dan konstruktif, karena pembangunan daerah yang sukses tidak lepas dari peran serta media massa dalam memberikan pemberitaan yang objektif dan konstruktif.

Di akhir sambutannya, Faisal berharap PWI dan IKWI Kaltim dapat terus meningkatkan profesionalisme dan integritas dalam dunia jurnalistik. (ade/pt)

Foto: Hendra