Berita

Kolaborasi Iptek dan Rekreasi Alam Hingga Ikon Wisata

  •   Nichita Heryananda Putri
  •   14 Juli 2021
  •   4:38pm
  •   Berita
  •   595 kali dilihat

SAMARINDA— Memanfaatkan aset Pemerintah Daerah seluas 6.821 meter persegi, Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbangda) Prov Kaltim menggarap The Mountain of ISRAN (Innovation Sciences and Research Area Network) dengan mengusung konsep area Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek), riset serta rekreasi alam bagi masyarakat.

Terobosan terbaru dari Balitbangda ini merupakan kebangkitan inovasi yang menghadirkan wadah untuk penelitian ilmu pengetahuan terutama dari aspek dari sumber daya alam, teknologi dan teknologi terapan yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

“Balitbangda mempersembahkan area ini untuk berkumpul dan bertukar ilmu pengetahuan antar masyarakat. Disamping itu ISRAN bisa untuk wahana wisata, menjadi salah satu ikon Samarinda khususnya. Kita bisa bermain, ada tempat joging, bersepeda, hiburan dan sebagainya,” terang Kepala Balitbangda Kaltim,  Abdullah Sani disela peresmian, Rabu (14/7/2021).

Lebih jauh Sani menjelaskan dengan adanya ISRAN menunjukan bahwa Balitbangda punya greget sehingga, tidak dipandang sebelah mata. Hal ini mengingat bahwa pembangunan itu nantinya berdasarkan hasil penelitian tidak semata-mata terus membangun tanpa ada penelitian. Terlebih Kaltim sudah masuk dalam pembangunan Ibu Kota Negara (IKN), maka disinilah peran Balitbangda.

“Selama ini kita tidak memperhatikan inovasi daerah yang masih jauh dari daerah lain. Karena itu, Balitbangda Kaltim coba mengangangkat inovasi daerah. Konsep ini sangat menjanjikan, apalagi kalau dengan antusias warga Samarinda khususnya untuk hiburan sangat sedikit. Maka ISRAN hadir untuk memfasilitasi keinginan masyarakat,” jelasnya.

Sani berharap nantinya dengan The Mountain of ISRAN selain untuk kepentingan penelitian, rekreasi dan tempat wisata masyarakat, Pendapatan Asli Daerah (PAD) bisa dihasilkan.

“Kita ambil contoh dihitung-hitung saja biaya masuk Rp5000 per orang, setahun sudah berapa miliar pemasukan daerah. Tapi ya kita lihat kedepan, yang jelas kita fokus dulu pada pembangunan ISRAN untuk kepentingan ilmu pengetahuan dan hiburan masyarakat. Alhamdulillah Gubernur sudah meresmikan, tinggal kejar penyelesaiannya,” imbuh Sani. (cht/pt)