Jumpa Pers Rutin Diskominfo Kaltim, Bahas Program Realisasi Investasi dan Capaian Kinerja Kesehatan
- Khajjar Rohmah
- 18 Oktober 2024
- 6:08pm
- Berita
- 278 kali dilihat
Samarinda – Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Timur (Diskominfo Kaltim) kembali menggelar jumpa pers bulanan yang menjadi agenda rutin. Pada kesempatan kali ini, dua topik utama yang dibahas adalah realisasi investasi dan capaian kinerja di sektor kesehatan.
Dalam acara yang digelar di Aula Warung Informasi Etam Kaltim (WIEK), Jumat (18/10/2024), hadir dua narasumber yakni Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kaltim, Fahmi Prima Laksana, serta Kepala Bidang Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaltim, Fit Nawati.
Kepala Diskominfo Kaltim, Muhammad Faisal yang bertindak sebagai moderator, mengapresiasi kehadiran para narasumber dan awak media.
"Terima kasih teman-teman media yang sudah hadir. Jumpa pers ini memang rutin kita gelar setiap bulan, tanpa menunggu acara besar atau momen khusus. Pekan depan, kami juga akan menggelar jumpa pers bersama Bu Sekda untuk membahas Pra HUT KORPRI," ujarnya saat memulai kegiatan jumpa pers di hadapan awak media.
Sesi Jumpa Pers diawali dengan pemaparan Kepala DPMPTSP Kaltim, Fahmi Prima Laksana yang membahas terkait profil organisasi DPMPTSP, target investasi hingga capaian realisasi tahun 2024. Sementara dari Dinkes Kaltim membahas tentang isu-isu kesehatan. Mulai dari penanganan stunting, fasilitas layanan kesehatan, dan pendampingan kesehatan ibu dan anak.
Puluhan media online, cetak, dan elektronik hadir dalam giat jumpa pers yang berlangsung interaktif. Usai pemaparan materi dari para narasumber, para wartawan melakukan tanya jawab dan doorstop pada kedua narasumber. (KRV/pt)
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1