Berita

Faisal Sambangi Telkom Samarinda

  •   teguh p
  •   26 Januari 2021
  •   7:50pm
  •   Berita
  •   908 kali dilihat

SAMARINDA – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Timur, Muhammad Faisal sambangi ke Kantor Telkom Samarinda, beralamat Jalan Dahlia Samarinda, Selasa (26/1/2021).

Dalam kunjungan tersebut turut mendampingi Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik & Kehumasan, Irene Yuriantini yang diterima langsung oleh, GM Witel Samarinda, Slamet Riyanto Pardi dan Tim.

Tujuan kunjungan selain silahturahmi dan juga  untuk mengetahui ruangan podcast milik Telkom Samarinda.

Podcast sendiri  merupakan program baru yang dari  Diskominfo Provinsi Kaltim. Dimana sejak tanggal 14 Januari 2021 melakukan siaran langsung di media sosial dengan berbagai program seperti,  'Ngopi Sore' , Ngobrol pintar dan Inspiratif.

“Setiap hari Kamis Diskominfo Provinsi Kaltim mengagendakan podcast dengan berbagai nara sumber, yang dimulai  pada pukul 16.00 - 17.00,” jelasnya.

Peralatan Podcast milik Telkom memang sudah canggih, kedepan bisa anggarkan seperti ini. Harga memang menentukan kualitas, ucap Faisal.

Kepala Diskominfo , Faisal tampak serius memperhatikan satu demi satu peralatan yang dimiliki oleh studio podcast Telkom.

Sementara itu, Slamet Riyanto Pardi selaku GM Witel Samarinda mengajak Kepala Diskominfo Provinsi Kaltim, Faisal untuk menjadwalkan membuat program dan tayang di studio podcast Telkom Samarinda.

"Kami tanggal 4 Februari 2021 mendatang  akan ada agenda tentang Hari Kanker Sedunia, kalo bisa kerjasama kita tayang disini saja pak, ” ajak Slamet.

" Kebetulan untuk bulan depan kami sudah terjadwal pak.  Namun, nanti kedepan bisa kita agendakan,” jawab Faisal.  

"Lampu ini bisa diganti warnanya pak, sesuai tema podcast kita," cetus Pegawai Telkom Samarinda Yudi. (teguh p/pt).