Agama

MTQ Tidak Semata Soal Juara, Tapi Juga Syiar Agama

  •   prabawati
  •   15 Maret 2023
  •   11:45am
  •   Agama
  •   619 kali dilihat

 

Balikpapan - Setiap penyelenggaraan MTQ tidak saja dimaksudkan untuk menghasilkan para juara, akan tetapi lebih dari itu adalah dalam rangka meningkatkan semangat atau gairah membaca dan mengamalkan isi kandungan Kitab Suci Al Qur'an, sekaligus untuk Syiar Islam yang lebih luas.

Hal tersebut diungkapkan Wakil Gubernur Kaltim dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Asisten Pemerintah dan Kesra Setda Prov Kaltim M. Syirajudin, pada seleksi Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) VII Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) 2023, di Hotel Jatra, Rabu (15/3).

Bagi kalangan KORPRI tentu saja MTQ disambut positif dan memberi dampak pada peningkatan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

Dengan keimanan yang baik setiap Anggota KORPRI juga akan menjadi baik sebagai seorang Abdi Masyarakat dan Abdi Bangsa dan Negara.

Dirinya berharap seleksi MTQ KORPRI ini akan memberi hikmah, pemahaman dan kesadaran yang tinggi untuk senantiasa mencintai Al Qur'an .

Serta pula menjadikannya sebagai pedoman dalam setiap langkah dan perbuatan kita dalam mewarnai kehidupan di muka bumi ini dengan hal-hal yang mengandung kebaikan.

Kedepannya untuk meraih prestasi sebutnya, tidak bisa MTQ KORPRI bekerja secara parsial tapi harus kolaboratif bangun kemitraan dengan semuanya.

"Semoga Seleksi MTQ KORPRI ini berlangsung sukses, sukses penyelenggaraan, sukses prestasi dan memberi dampak positif kepada kehidupan masyarakat pada umumnya,"tutupnya  (Prb/ty).